Honda City SX8

Honda City generasi ke 3 ini diperkenalkan pertama kali pada tahun 1996. Mobil ini merupakan model pertama yang diproduksi oleh plant Ayutthaya di Thailand yang sekarang menjadi basis produksi kebanyakan mobil Honda. Honda City SX8 ini didesain khusus untuk pasar Asia Tenggara. Sebenarnya Honda City pertama kali sudah ada sejak 1981 di Jepang sana. Yang unik, mobil ini diberi codename SX8 namun kode sasisnya 3A2 untuk yang 1300cc dan 3A3 untuk yang 1500cc. Mobil ini berbasis platform Honda Civic generasi ke 4 atau EF yang dikenal di Indonesia sebagai Grand Civic.

Honda City SX8 depan


Honda City masuk ke Indonesia pertama kali pada tahun 1996 dengan mesin D13 1300cc karburator yang mirip mesin Honda Nouva atau Wonder SB3. Pada tahun 1998 keluar facelift dengan mengganti mesinnya menjadi D15 1500cc injeksi non VTEC. Dari eksteriornya tidak ada perubahan dari City sebelumnya. Hanya saja dibagasi belakang terdapat emblem 1.5 EXi. Akhir 1999 kembali muncul facelift yang diberi nama Honda City Type Z. Versi facelift ini terdapat 2 tipe yaitu Vti dan EXi. Untuk City Vti masih memakai mesin D15 SOHC injeksi namun kali ini memakai teknologi VTEC. Memasuki tahun 2002, Honda City EXi dan Vti diberi tambahan aksesoris berupa foglamp, model velg baru, armrest, 3rd brake light, dan beberapa aksesoris yang kini langka dan sulit mencarinya. Model EXi dengan penambahan aksesoris ini diberi nama City Type Z Persona.

Secara teknis, beda paling terlihat dari Honda City Vti dan EXi/Persona antara lain ada di bagian pengereman dimana City VTi sudah memakai cakram dibelakang sedang City EXi atau Persona masih teromol. Untuk Honda City VTi mesin sudah memakai teknologi VTEC dan injeksi PGM-Fi yang pada mesinnya terdapat tulisan VTEC. Untuk Honda City EXi/Persona belum memakai teknologi VTEC dan pada awal kemunculannya masih menggunakan mesin 1300cc karburator. Pada mesin 1500cc City EXi dan Persona terdapat tulisan Honda Hyper 16 Valve. Kaki kakinya juga ada sedikit perbedaan dimana pada City Type Z Vti terdapat stabilizer pada kaki kaki belakangnya yang sudah independen. Selain itu hanya tampilan eksterior dan interior yang membedakan keduanya seperti velg standarnya.

Honda City SX8 belakang


Seperti yang sudah dijelaskan diatas, mobil ini menggunakan mesin D13B 1300cc karburator untuk keluaran awal dan 1500cc injeksi dengan VTEC maupun tidak. Untuk Honda City yang sudah VTEC sedikit unik dimana City VTEC yang posisinya sebagai kelas mobil bawah malah menggunakan 3 stage VTEC sedangkan Civic Ferio dan Accord Cielo yang kelasnya diatasnya hanya menggunakan 1 stage VTEC. Perbedaan kedua jenis VTEC ini adalah, pada 1 stage VTEC mesin hanya bekerja menggunakan 12 katup dari 16 katup yang tersedia dan baru ketika putaran mesin tinggi seluruh katup digunakan. VTEC model ini banyak ditemukan pada mobil ekonomis Honda seperti Civic dan kei car irit BBM Honda lainnya. Untuk 3 stage VTEC bukaan katup pada rpm dibawah sekitar 5200Rpm hanya terbuka sedikit dan baru ketika RPM sudah lebih dari sekitar 5200Rpm, katup akan terbuka sepenuhnya. VTEC model ini banyak ditemukan pada mobil sport Honda seperti NSX, S2000, Integra sampai Type R. Tenaga maksimum City VTEC adalah 115Hp sedang yang tanpa VTEC 110Hp. Konon aslinya tenaga mesin 1500cc ini bisa mencapai 130Hp, namun karena kualitas bensin yang buruk di Indonesia tenaganya dikurangi agar bisa memakai bensin berkualitas rendah. Tenaga 115Hp untuk mesin 1500cc ini baru bisa dikalahkan oleh Honda Jazz generasi ke dua (GE3) dengan 120Hp.

Kelebihan Honda City SX8 adalah mesinnya tangguh dan kencang karena sudah terbukti sejak jaman Civic Wonder dan penggunaan VTEC. Untuk versi transmisi otomatis tergolong badak. Handling bagus karena masih menggunakan suspensi independen dan stabilizer (VTi). Honda City SX8 ini merupakan Honda City terakhir yang memakai suspensi independen karena pada City platform GD sudah diganti karena biayanya mahal. Sparepart relatif terjangkau dan banyak persamaan dengan Civic era Wonder, Grand, Genio sampai Ferio.

Kelemahan Honda City SX8 adalah kaki kakinya yang ringkih seperti mobil Honda pada umumnya. Impresi nyetir sama persis dengan sedan awal 90an seperti Grand Civic karena memang basisnya Grand Civic. Bantingannya keras karena kaki kaki yang hebat di handlingnya.

Spesifikasi Honda City SX8 ini adalah sebagai berikut:

Spesifikasi Honda City SX8
Jenis Sedan
Tipe SX8
Mesin D13B SOHC 1300cc
D15B SOHC 1500cc
D15B SOHC VTEC 1500cc
Bore X Stroke 74.0 X 78.0 mm (D13B)
74.0 X 86.5 mm (D15B)
Sistem Bahan Bakar Karburator (EXi 1996-1998)
Injeksi PGM-Fi
Transmisi Manual 5 Speed
Otomatis 4 Speed
Wheelbase 2.500 mm
Panjang 4.225 mm
Lebar 1.690 mm
Tinggi 1.395 mm


Comments

  1. Bentuknya lebih enak dilihat daripada city generasi berikutnya...aneh

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya maklum lah, City GD8 kan hatchback Honda Jazz GD3 yang dikasih buntut... kalo SX8 ini Honda grand civic yang memang udah sedan dandan ala sedan 2000an awal

      Delete
    2. oh jadi jazz keluar duluan ya? pantes..Baleno baru juga aneh kaya hatchbak berbuntut, bagusan yg lama

      Delete
    3. yup, Jazz (namanya Honda Fit di Jepang) keluar juni 2001 sedang City (namanya Honda Fit Aria) keluar November 2002

      Delete
  2. Di malaysia city sx8 ini amat sukar untuk dapatkan partnya. Tambah2 lagi bahagian enjinnya. Kebanyakan model ini import terus dari thailand. Partnya tidak dibawa masuk bersama.

    ReplyDelete
    Replies
    1. di Malaysia apa EF sedan juga sulit spare partnya? Kalau tidak salah sparepart suspensinya mirip dan bisa saling tukar antar SX8 dan EF. kalau mesin kan bisa upgrade ke B series atau K20 sekalian...

      Delete
  3. Part untuk kaki2 apakah sama dari 96 s/d 2000

    ReplyDelete
  4. Kalo ukuran kelistrikan honda City sx8 berapa PK ya bro?

    ReplyDelete
  5. Mhn info maklum tidk bgtu tahu soal mobil
    Kalo kaki "ringkih , apakah bisa dganti yg lebih kuat
    Rekomendasi kaki "apa yg kuat cocok dngn Honda City sx8 1998 matic,,??
    Mhon info
    Trims 🙏🙏

    ReplyDelete
    Replies
    1. lebih baik dibiarin standar saja. nanti malah mobilnya nggak enak lagi dikendarainnya(kecuali yang memodifikasi insinyur yang botak menghitung geometri sampai material sistem suspensinya). lagipula ringkih maksudnya disini tetap masih aman dan nyaman dipakai harian (lain cerita kalau dipake reli misalnya).

      Delete
  6. Bbm yg ccok untuk city z hyper valve apa om?

    ReplyDelete

Post a Comment