Posts

Showing posts from February, 2018

Mengapa Indonesia Mengemudi di Jalur Kiri?

Image
Ada pertanyaan sederhana yang sudah muncul sejak pertama kali lihat mobil dijalan dan jujur saja bikin penasaran, mengapa kendaraan di Indonesia melaju di sebelah kiri jalan bukannya kanan? Berbeda jauh dengan apa yang ada di film maupun game (yang kebanyakan buatan Amerika) dimana posisi nyetirnya ada di sisi kanan sementara setir mobilnya dikiri. Kebanyakan negara yang pernah dijajah, setelah merdeka mereka kemudian mengadopsi apa yang telah ditinggalkan oleh negara penjajahnya. Di Belanda, orang berkendara di sisi kanan jalan sementara di Indonesia orang malah berkendara di sisi kiri jalan. Mengapa bisa begitu? Mobilmotorlama mencoba mencari tau dan ada sedikit petunjuk dari buku sejarah mengapa bisa terjadi.

Sejarah Mobil Tiongkok di Indonesia

Image
Republik Rayat Tiongkok (China) seperempat abad yang lalu dikenal sebagai negara miskin melarat seperti umumnya negara komunis setelah Soviet bubar. Namun dengan reformasi ekonomi dan jumlah penduduk yang sangat besar, kini Tiongkok menjelma menjadi salah satu negara industri terpenting di planet ini.  Salah satu barang hasil industri Tiongkok yang sudah banyak berkeliaran seantero dunia adalah mobil yang sudah lama melangang buana di jalanan Indonesia. Berikut ini Mobilmotorlama coba cari tau sejarah mobil-mobil Tiongkok yang pernah beredar di Indonesia.

Mobil Murah Buatan Indonesia Jaman Belanda

Image
Ford Model T bisa dibilang simbahnya mobil-mobil murah diseluruh dunia. Dengan teknik revolusioner dalam proses produksinya, mobil yang tadinya sangat mahal karena dibuat manual dengan tangan dan prosesnya yang sangat lama bisa dipersingkat dan ditekan harganya. Meski begitu, mobil tetap saja menjadi barang mewah yang tidak semua orang bisa memilikinya. Namun untungnya, pada jaman Belanda dulu di Surabaya pernah ada usaha pembuatan "mobil" murah bernama Demmo yang bisa dibeli masyarakat kebanyakan.

Simca 1000 / Mille

Image
Selain trio Peugeot, Citroen dan Renault, masih ada lagi merk mobil asal Perancis yang sempat mampir ke Indonesia. Merk tersebut adalah Simca dengan salah satu produknya Simca 1000 yang dijual di Indonesia sampai sekitar awal 1980. Mobil ini diberi nama 1000 selain karena kapasitas mesinnya yang sebenarnya juga tersedia varian bermesin lebih besar atau kecil, dalam bahasa Perancis, kata Mille dimana nama mobil ini di Perancis sana dipasarkan berarti ribu atau 1000.

Jenis dan Perbedaan Daihatsu Taft, Hiline dan Feroza

Image
Jaman 80an dan 90an dulu sepertinya pabrikan suka memasarkan produk yang sama dengan nama berbeda yang membuat bingung banyak orang seperti Suzuki Vitara, Escudo dan Sidekick atau Opel Blazer dengan Chevrolet Blazer. Tak terkecuali mobil jip Daihatsu yang bernama Taft, Hiline dan Feroza. Kali ini mobilmotorlama coba menjelaskan jenis dan perbedaan antara ketiga mobil ini. Jika ada kesalahan, silahkan koreksi melalui kolom komentar dibawah.

Chevrolet 350

Image
Mobil kembar seperti Avanza dan Xenia diciptakan agar 2 pabrikan bisa punya produk dengan biaya pengembangan yang murah bukan barang baru di Indonesia. Salah satu mobil kembar di Indonesia yang mungkin bisa disebut pertama kalinya ada adalah Chevrolet 350 yang sama persis dengan Holden HQ Statesmen pada tahun 1972. Bedanya, yang satu hanya pas disebut sedan deluxe sementara yang satunya boleh disebut muscle car digabung dengan sedan deluxe.