Ford F-100 Triple Economy Truck
![Image](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiu98so0wUA2CO689_7loRV8kxJEEp80IazPizqcu3q5P__jnvfZjDbMVE9XzRZklAjQ9suuNBe2vXDbCnATX44T8iB7ezcmopFLRkwYAPvXnBvZ1qsNvV942eP1jvF-Xy-WU2_ttezsVrFGWujh2oYQ4eX5UGyGWOGHlblKMWKbHe2P4yPfHlXtarBv3E/w640-h360/ford%20triple%20economy%20F100.jpg)
Setelah sukses dengan generasi pertama Ford F series yang diberi nama Ford F-1, pada tahun 1953 Ford kemudian memperkenalkan generasi kedua dari seri pikap Ford F series ini. Bila generasi pertama diberi tajuk "Bonus Build" yang menggambarkan masa pembangunan setelah perang, generasi kedua ini diberi tajuk "Triple Economy" pada generasi ini Ford memperkenalkan F series dalam 3 ukuran yaitu F-100, F-250 dan F-300. Nama F-1 juga diubah menjadi F-100 pada generasi ini.