Kanzen Taurus & Taurus Ultima

Kanzen Taurus Ultima

Kanzen Motor Indonesia bukanlah merk mocin berkualitas buruk karena ini adalah merk asli Indonesia. Memang produk awal Kanzen yang mirip dengan Honda Supra membuat konsumen Indonesia menganggap Kanzen adalah merk mocin. Akhirnya, pada tahun 2005 Kanzen kemudian mendesain sendiri bentuk motor bebeknya yang akhirnya dijual dengan nama Kanzen Taurus.

Tidak seperti Scudetto yang terlihat ala skuter Taiwan atau Persona yang terlihat seperti Honda Supra, desain Taurus merupakan desain original Kanzen. Lampu depannya jenong besar dengan lampu sein model terpisah disisi kanan dan kirinya dengan bentuk seperti tanduk sapi. Untuk bagian belakangnya sendiri seperti biasanya motor bebek, lampu belakangnya didesain meruncing hanya saja miring kebawah dengan knalpot yang memakai model lurus dilapis chrome.

Selain varian bebek seperti umumnya, Kanzen juga membuat varian crossover trail dari Kanzen Taurus dengan nama Kanzen Taurus Ultima pada tahun 2007. Secara sepintas bentuk Taurus Ultima masih sama dengan Taurus biasa hanya saja penggunaan suspensi tinggi khas motor trail membuat jarak ketinggiannya mencapai 188mm dari yang sebelumnya 135mm. Khusus pada bagian lampu sein dan konsol speeometernya dibuat memisah seperti pada motor sport. Bentuk bodi belakangnya berbeda menjadi seperti motor trail dengan tambahan spakbor horisontal memanjang, bodi yang menyatu dengan pelindung knalpot serta knalpot yang diposisikan diatas. Untuk setang kemudinya, ditambahkan hand guard.

Mesin Kanzen Taurus dan Taurus Ultima pada dasarnya sama dengan mesin Kanzen Persona yang masih sama dengan mesin C series Honda. Bedanya Kanzen Taurus memakai mesin dengan konfigurasi 1 silinder 4 tak SOHC 2 valve berkapasitas 110cc dengan karburator yang menghasilkan tenaga 7,7Hp pada 8000Rpm dan torsi 8,04Nm pada 4000Rpm. Kanzen Taurus Ultima memakai mesin dengan konfigurasi 1 silinder 4 tak SOHC 2 valve berkapasitas 100cc yang menghasilkan tenaga 7,2Hp pada 8000Rpm dan torsi 7Nm pada 6000Rpm. Untuk menggerakkan roda belakangnya, Kanzen Taurus tersedia dalam 2 pilihan transmisi yaitu kopling otomatis 4 percepatan seperti motor bebek pada umumnya atau kopling manual 4 percepatan namun konon memiliki rasio gigi yang berbeda dimana Taurus Ultima lebih pendek seperti jip.

Motor merk Indonesia bukan berarti miskin fitur. Kanzen Taurus sudah diberikan pilihan rem cakram dibagian depan dan teromol dibelakang atau rem teromol depan dan belakang. Untuk velgnya sendiri masih memakai model spoke wheel. Salah satu fitur unggulan Kanzen Taurus adalah adanya double tank dimana pada bagian bagasi terdapat tambahan tangki BBM. Untuk mengisi bensin sendiri tetap berada dibagian depan sehingga pengendara tidak perlu turun. Ketika baru, varian double tank ini hanya 200 ribu lebih mahal dibandingkan varian single tank dengan transmisi yang sama.

Sedikit berbeda dengan Kanzen Taurus Ultima, pada dasarnya fitur yang ditawarkan varian Ultima sama saja dengan Kanzen Taurus standar hanya saja suspensinya lebih besar dan panjang. Membeli Kanzen Taurus Ultima sama seperti membeli mobil jip jaman dulu yang fiturnya lebih sedikit dibandingkan sedan seperti misalnya rem yang ditawarkan untuk Taurus Ultima hanya tersedia teromol saja dengan velg jari. Untuk bagian konsol speedometernya sama persis dengan speedometer, indikator gigi, odometer, indikator bensin dan lampu sein serta high beam saja meskipun bentuknya dibuat lebih menonjol keluar.

Kini cukup sulit untuk mencari Kanzen Taurus maupun Taurus Ultima dijalanan. Selain karena sudah tergeser motor baru, merk Kanzen sendiri juga bangkrut pada tahun 2010 dengan penjualan yang kurang menggembirakan berhubung stigma mocin masih menempel pada merk asal Indonesia ini. Memang dengan mesin mirip C series milik Honda memberikan kelebihan berupa onderdil yang mudah dicari dan murah meskipun tidak untuk bodinya.

Spesifikasi Kanzen Taurus & Taurus Ultima ini adalah sebagai berikut:

SpesifikasiKanzen Taurus & Taurus Ultima
Jenis Sepeda Motor
Underbone

Tipe KT110
Mesin C110 SOHC 108cc (Taurus)
C100 SOHC 97cc (Taurus Ultima)
 
Bore X Stroke 50.0 X 55.0 mm (C110)
50.0 X 49.5 mm (C100)

Sistem Bahan Bakar Karburator
Transmisi Manual 4 Speed
Kopling Otomatis 4 Speed
 
Wheelbase 1.245 mm
Panjang 1.980 mm
Lebar 710 mm
Tinggi 1.090 mm


Comments

  1. ada yang mau jual gak yaa dengan kondisi mulus..saya nyari dan kangen banget motor ini..

    ReplyDelete

Post a Comment