Toyota Crown Comfort XS10

Toyota Crown Comfort XS10

Toyota menjual Toyota Crown dengan kode sasis S sebagai sedan mid size mewah. Pada awal kemunculannya, Toyota Crown sama sekali tidak didesain untuk menjadi mobil mewah melainkan mobil taksi. Mobil mewah Toyota saat itu sebenarnya bernama Toyopet Master yang hampir kembar identik dengan Toyota Crown namun karena Toyota Crown lebih disukai publik Jepang, jadilah Toyota Crown yang didaulat sebagai mobil mewah. Setelah puluhan tahun, Toyota akhirnya mengembalikan kodrat Toyota Crown sebagai mobil taksi dengan meluncurkan Toyota Crown Comfort XS10 pada tahun 1995.


Crown Comfort ini memiliki kode XS10 yang sebenarnya masih memiliki platform yang identik dengan Toyota Crown S150 dan Toyota X chassis seperti Mark II, Chaser dan Cresta walau jika diperhatikan lebih detail ada banyak perbedaan secara mekanikal dan strukturnya. Dibandingkan dengan Toyota Crown S150, Toyota Comfort ini memiliki ukuran yang lebih kecil secara panjang dan lebarnya. Walau ukurannya lebih kecil, namun atap mobil ini lebih tinggi untuk mengejar kenyamanan dan ruang kepala penumpang yang lega. Ada beberapa tipe Toyota Crown Comfort ini yang semuanya dipakai untuk taksi di Asia Timur dan Tenggara ini. Versi standar diberi nama Toyota Comfort dan untuk Toyota Comfort dengan sasis yang sedikit lebih panjang diberi nama Toyota Crown Comfort. Varian terbaru di Jepang adalah Toyota Comfort Sedan dengan bumper dan lampu belakang yang lebih panjang sementara sisanya sama persisi dengan Toyota Crown Comfort. Untuk varian yang masuk ke Indonesia, hanya ada Toyota Crown Comfort.


Mobil ini pertama kali masuk ke Indonesia pada tahun 2003 secara CBU dari Jepang melalui perusahaan taksi Bluebird dan digunakan untuk armada taksi mewah Silverbird menemani Nissan Cedric. Konon total Toyota Comfort yang masuk ke Indonesia hanya ada 150 unit dan semuanya berwarna hitam. Ada yang aneh pada faktur Toyota Comfort ini dimana pada kolom merk/tipe tertulis Lexus 12R. Ini aneh karena Lexus sama sekali tidak menjual Toyota Crown Comfort dan Lexus LS yang merupakan kembaran Toyota Crown yang tentunya berbeda dibanding Toyota Comfort tidak tersedia dalam pilihan mesin diesel seperti Crown Comfort. Yang lebih anehnya lagi kode 12R tidak ada kaitannya dengan Lexus sementara jika dikaitkan dengan Toyota, 12R merupakan kode mesin diesel Toyota era 60 sampai 80an.

Sebagai taksi yang tentunya dituntut untuk memiliki durabilitas luar biasa dan konsumsi bahan bakar yang irit, Toyota membekali Crown Comfort pesanan Bluebird ini dengan mesin Toyota 5L. Mesin ini merupakan mesin diesel 4 silinder SOHC 16 valve 3000cc dengan electronic fuel injection. Dengan rasio kompresi 22,2:1 membuat mesin ini sanggup menghasilkan tenaga sebesar 97Hp pada 4000Rpm dan torsi 192Nm pada 2400Rpm. Mesin ini digabungkan dengan transmisi manual 5 percepatan untuk menggerakkan roda belakangnya.

Fitur Toyota Comfort ini sama seperti taksi di Indonesia pada umumnya. Dashboard walau bentuknya mirip dengan Crown Royal Saloon namun materialnya terbuat dari plastik seperti mobil murah lainnya. Power window dan piranti elektronik lainnya tidak tersedia di mobil ini. Dibagian panel instrumen tidak ditemukan tachometer untuk menunjukkan Rpm. Walau serba basic, namun mobil ini sudah dilengkapi dengan AC. Posisi duduk sopir terasa sangat nyaman dan tidak membuat lelah untuk perjalanan jauh. Untuk penumpang belakang mendapat ruang kaki dan kepala yang sangat lapang serta posisi duduk yang nyaman bahkan untuk orang yang tingginya diatas 180cm.

Kelebihan Crown Comfort ini adalah nyaman untuk ukuran taksi terutama untuk posisi duduk penumpang belakang karena berkiblat pada pepatah pelanggan adalah raja. Mesinnya juga terkenal tangguh dan irit bahan bakar dan teruji di medan perang karena Toyota Hilux dan Land Cruiser yang juga memakai mesin 5L ini sering digunakan untuk perang di Timur Tengah. Sparepart mesin ini juga ada yang sama dengan Toyota Kijang Kapsul diesel yang memakai mesin 2L. Walau dibuat sebagai mobil taksi, namun untuk dipakai harian kesan taksi tidak terlalu terlihat karena bentuknya yang malah lebih mirip mobil pejabat. Kelemahannya mungkin ada pada part terutama bodi dan kaki yang umum ditemukan pada mobil jarang yang juga jarang dijumpai. Memang masih bisa pesan ke bengkel resmi Toyota namun tetap saja memakan waktu untuk indent. Harga bekas Toyota Comfort ini bervariasi tergantung kondisi. Rata-rata berkisar antara 40 sampai 60 juta Rupiah.

Spesifikasi Toyota Crown Comfort XS10 ini adalah sebagai berikut:

Spesifikasi Toyota Crown Comfort XS10
Jenis Sedan
Tipe XS10
Mesin 5L diesel SOHC 2896cc
Bore X Stroke 99.5 X 96.0 mm
Sistem Bahan Bakar Injeksi
Transmisi Manual 5 Speed
Wheelbase 2.785 mm
Panjang 4.695 mm
Lebar 1.695 mm
Tinggi 1.525 mm


Comments

  1. Mangatab banget.. cocok buat dilapang kayaknya ya min

    ReplyDelete
    Replies
    1. kabin mobilnya emang lapang, tapi klo buat kelapangan mendingan jip atau suv aja deh...

      Delete
  2. Armada taksi yang iconic di Asia. Sekarang Crown Comfort di Asia hanya ada di Jepang dan Hong Kong saja. Di Singapura sudah dikapakin semua sejak September 2014 karena pemberlakuan aturan emisi Euro IV.

    Sayang sekali saya belum pernah naik mobil ini di Indonesia. Cuma Nissan Cedric Y31 saja yang sudah pernah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jepang juga sepertinya mulai diganti Toyota JPN Taxi (model mini mpv) dimulai olimpiade 2020. Cuma karena batal tidak tau kelanjutannya.

      Delete
    2. Toyota JPN Taxi juga sudah dipakai di Hong Kong sejak 2018 walau jumlahnya masih sedikit. Pernah nyoba naikin, dalamnya mengingatkan saya dengan London Taxi yang iconic itu.

      Delete
  3. Saya ada di rumah Toyota crown gini thn 1997, mau dijual 80jt (nego).
    Info 081224029350

    ReplyDelete

Post a Comment