Willys Jeep Truck "Willys Malaria"
Willys Jeep tidak hanya hebat dalam peperangan saja namun juga setelah perang yang membuatnya populer di Amerika sana. Kemampuan off roadnya juga tidak diragukan lagi. Berbekal fakta ini, kemudian tercetus ide bagaimana bila keunggulan yang ada pada Jeep dikembangkan menjadi mobil pickup. Dari sinilah kemudian muncul Willys Jeep Truck alias Jeep pickup.
Pertama kali diluncurkan pada 1947 Willys Jeep Truck dipasarkan sebagai Jeep pickup dan menyasar para veteran yang pernah bertugas menggunakan Jeep. Willys Jeep Truck masuk kedalam kelas mobil pikap light duty seperti Ford F1 atau Chevrolet Jambrong. Namun begitu, yang membuat Willys Jeep Truck ini unik adalah penggunaan sistem gerak 4 roda yang dimilikinya dimana Chevrolet bahkan Ford yang ikutan mendapat kontrak untuk membuat Jeep tidak mengaplikasikannya untuk mobil buatan mereka. Ford dan Chevy baru memasang sistem 4WD pada pickup buatannya sekitar 1 dekade kemudian setelah Willys Jeep Truck.
Desain dari Willys Jeep Truck ini persis dengan Willys Jeep yang bertugas pada perang dunia kedua. Namun daripada Jeep dengan grill depan yang rata dan 7 lubang vertikal, Willys Jeep Truck ini lebih mirip dengan Willys Station Wagon yang dibuat pikep dimana ciri khasnya ada pada grill depan lancip dan lubang vertikal 8 buah. Bentuk fendernya juga kotak dengan sisi sedikit membulat berbeda dengan Jeep yang rata. Bentuk pintunya juga penuh sampai kebawah tidak seperti Jeep CJ2A yang terkesan tidak punya pintu.
Untuk pilihan bodinya hanya ada pickup single cabin serta platform stake, bare chassis, dan chassis cab yang bisa dibuat menjadi berbagai jenis seperti ambulans, oplet bahkan membuat Willy Station Wagon karoseri sendiri. Baknya sendiri awalnya hanya ada bak kuping yang kelak disebut sportside atau thriftside dalam dunia Jeep dan setelah 1961 terdapat pilihan bak rata yang disebut townside. Pada facelift 1961, perbedaan utamanya ada pada kaca depan dimana tidak lagi memakai model belah tengah seperti sebelumnya.
Mesin yang digunakan Willys Jeep Truck ini mirip-mirip dengan yang digunakan Willys Jeep semasa perang. Mesin Willys Go Devil dengan konfigurasi 4 silinder segaris side valve berkapasitas 2200cc dengan pemasok bahan bakar karburator. Pada tahun 1950, mesin ini diperbarui menjadi mesin Willys Hurricane dengan kofigurasi 4 silinder segaris inlet over exhaust berkapasitas 2200cc juga. Mesin ini dipertahankan sampai 1965 ketika masa produksi Jeep Truck dihentikan.
Selain mesin 4 silinder, sejak tahun 1954 juga terdapat pilihan mesin Willys Super Hurricane dengan konfigurasi 6 silinder segaris side valve berkapasitas 3700cc. Pada tahun 1962 mesin ini digantikan dengan mesin Willys Tornado dengan konfigurasi 6 silinder segaris OHC berkapasitas 3800cc. Terdapat pilihan sistem gerak 4WD dan gerak roda belakang 2WD yang keduanya mendapat tenaga dari transmisi manual 3 percepatan Borg Warner T-90. Transmisi ini juga digunakan untuk tipe mesin 4 silinder.
Di Indonesia, mobil ini masuk melalui berbagai perusahaan yang melakukan impor kendaraan. Namun ada juga beberapa unit hasil bantuan pemerintah Amerika melalui USAID tahun 50an untuk penanggulangan wabah malaria yang saat itu melanda Indonesia. Karena itu Willys Jeep Truck ini juga populer disebut sebagai Willys Malaria. Tidak hanya Willys Jeep Truck yang kemudian dikonversi menjadi ambulans atau mobil utilitas lainnya sebagai kendaraan untuk penanggulangan malaria, Willys Station Wagon juga disebut sebagai Willys Malaria karena juga menjadi mobil bantuan USAID saat itu.
Spesifikasi Willys Jeep Truck "Willys Malaria" ini adalah sebagai berikut:
Spesifikasi Willys Jeep Truck "Willys Malaria" | |
---|---|
Jenis | Pickup |
Tipe | T2 (2WD) T4 (4WD) |
Mesin | Willys Go-Devil L134 side valve 2200cc Willys Hurricane F134 IOE 2200cc Willys Super Hurricane 6-226 side valve 3700cc Willys Tornado 6-230 OHC 3800cc |
Bore X Stroke | 79.4 X 111.1 mm (Go-Devil & Hurricane) |
Sistem Bahan Bakar | Karburator |
Transmisi | Manual 3 Speed |
Wheelbase | 2.997 mm |
Panjang | 4.668 mm |
Lebar | 1.854 mm |
Tinggi | 1.890 mm |
Wihh, pernah ketemu satu mobil ini pas lagi car meet, Saya kira mobilnya berukuran sedang/kecil, bongsor juga ternyata, dan juga kubikasi mesinnya besar, jeep kaiser kalah inimah... :O
ReplyDeleteDidepan mobil ini ada Jeep Gladiator (Jeep Kaiser). Kalau disejajarkan ukurannya mirip bahkan Jeep Gladiator terkesan lebih besar karena proporsinya lebih pipih daripada mobil ini.
DeleteKeren
ReplyDelete